Tahu Walik Khas Banyuwangi Ini Diberi Isian Ayam dan Aci. Hasilnya Bikin Ketagihan Banget!
- Get link
- X
- Other Apps
Tahu Walik, kalau nggak salah ini merupakan salah satu kuliner terkenal dari Banyuwangi, Jawa Timur, koreksi kalo salah yaa ..
Tahu Walik ini ada banyak macemnya sebenarnya, ada yang diisi ayam, campuran udang, ada jg yang ga diisi, cuma digoreng garing dan ditabur bumbu, jadi kaya keripik gitu.
Yang jelas emang nagih banget maaaakkk. Oiya, kali ini Mak Frida pake tahu Sumedang kecil-kecil banget, soalnya tahu pong yg kaya di Jawa Timur agak susah nyarinya disini. Mayaaaaan mak buat cemilan sore, daripada diem-diem bae, hehehe .. ..
Tahu Walik
by @fridajoincoffee
Bahan:
- 30 buah tahu pong
- 250 gr daging ayam fillet, haluskan
- 100 gr tepung tapioka
- 1 putih telur
- 3 bawang putih, haluskan
- ½ sdt lada bubuk
- ½ sdt garam
- ½ sdt kaldu bubuk
- 2 tangkai daun bawang, iris halus
Cara Membuat:
1. Belah tahu diagonal, tapi jangan sampai belah terputus. Kemudian balik bagian dalamnya keluar. Ambil isiannya, sisihkan.
2. Campurkan daging ayam, tepung tapioka, isian tahu, putih telur, bumbu dan daun bawang. Aduk rata. Koreksi rasa.
3. Isi tahu sampai penuh, tangkupkan.
4. Goreng dengan minyak panas, api sedang supaya matang merata. Goreng sampai kering dan dalamnya matang.
5. Angkat dan sajikan dengan sambal kecap.
Selamat mencoba yaaa..
- Get link
- X
- Other Apps
Comments
Post a Comment